Ayam Goreng Jahe
Bahan:
- 1 kg ayam potong tanpa kaki
- 1/2 ons kemiri
- 1/2 ons bawang putih
- 2 ons jahe
- Garam secukupnya
- Minyak Goreng
- Penyedap rasa secukupnya
- 5 biji cabai kecil
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah tomat
- Ayam dipotong-potong lalu dicuci sampai bersih
- Bawang puitih, kemiri, jahe diparut lalu dilumatkan bersama garam
- Ayam dicampur bersama bumbu-bumbu yang sudah halus
- Diberi sedikit air dan disimpan sampai empuk, didinginkan kira-kira 1/2 jam lalu digoreng.
- Saus: Semua bahan digoreng hingga layu, kemudian dihaluskan bersama garam dan dibubuhi kecap secukupnya.
- Siap untuk dihidangkan.
0 Response to "Ayam Goreng Jahe"
Posting Komentar