Resep Masakan: Beef Yakiniku
Sudah pernah mencoba resep daging sapi yang sebelumnya?Jika sudah, ada lagi resep makanan yang bakal dibagi dengan bahan daging sapi lagi, resep beef yakiniku. Pasti anda dan kelurga menyukai resep masakan ini. Cobain yukz.....
Bahan Resep Beef Yakiniku:
Bahan Resep Beef Yakiniku:
- 500 gram daging sapi, iris tipis
- 1 buah paprika hijau ukuran sedang(+ 50 gram) iris bentuk cincin
- 1 buah bawang bombay ukuran sedang (+ 50 gram) iris
- 1 sdm biji wijen
- Margarin atau minyak sayur untuk menumis
- 100 ml kaldu
- 50 ml kecap jepang
- 2 cm jahe cincang halus
- 2 sdt gula pasir
- 2 sdt minyak wijen
- 1/2 sdt merica bubuk
- Campur seluruh bahan perendam, tambahkan biji wijen, aduk-aduk.
- Masukkan daging yang sudah diiris, aduk hingga bahan dan bumbu tercampur dan terendam, diamkan + 1 jam.
- Panaskan margarin, masukkan daging beserta kuahnya, masak hingga daging matang atau berubah warna.
- Masukkan irisan bawang bombay dan paprika, aduk rata. Angkat.
- Masakan Beef Yakiniku siap untuk dihidangkan, santap selagi masih hangat.
0 Response to "Resep Masakan: Beef Yakiniku"
Posting Komentar