Resep Cumi Asam Manis bumbu dengan rasa asam manis, dan sedikit pedas, membuat selera makan kita bertambah. Cumi Asam Manis merupakan santapan lezat dan berprotein tinggi yang kaya manfaat. Cumi Asam Manis rasanya sangat lezat, membuat menu ini digemari oleh banyak orang, apalagi bagi anda penggemar masakan seafood. Resep Cumi Asam Manis ini dijamin akan membuat lidah anda serasa bergoyang menikmati kelezatannya.
Bahan Resep Masakan Cumi Asam Manis:
- 750 gram cumi-cumi ukuran sedang
- 10 cabai rawit merah
- 8 lembar daun jeruk, iris tipis
- 1 sdm air jeruk nipis
- 2 sdm minyak zaitun untuk menumis
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula merah
- 2 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 5 buah bawang merah
- 5 buah cabai merah
- 2 siung bawang putih
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan daun jeruk, dan lengkuas, aduk rata.
- Masukkan cumi, masak sampai cumi berubah warna.
- Tambahkan kecap manis, gula, garam, dan air jeruk, aduk rata. Angkat.
- Cumi Asam Manis siap untuk dihidangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar